PENYERAHAN KEMBALI SISWA KELAS XII SMA NEGERI 1 TURI TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Pembawa Acara : Shafa Sabrina Putri Ferista dan Muhammad Ragil Aflaha Farihin

SMA Negeri 1 Turi menggelar acara penyerahkan kembali siswa kelas XII kepada orang tua/wali Tahun Pelajaran 2023/2024 pada hari Rabu, 22 Mei 2024. Acara dilaksanakan di lapangan indoor SMAN 1 Turi, yang dihadiri oleh seluruh siswa kelas XII yang telah di nyatakan lulus dengan jumlah 118 siswa terdiri dari 65 siswa IPS dan 53 siswa MIPA , pengawas Manajerial Balai Pendidikan Menengah Kab. Sleman, Komite sekolah, orang tua/ wali kelas XII, Bapak Ibu guru dan tenaga kependidikan.

Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB dengan susunan acara diantaranya pembukaan oleh Shafa Sabrina Putri Ferista dan Muhammad Ragil Aflaha Farihin, dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya & Mars SMAN 1 Turi, laporan pembacaan surat keputusan kelulusan disampaikan oleh Waka Kurikulum SMAN 1 Turi Ibu Sri Nurintyas, S. Pd., M. Pd, sambutan dari Pengawas Manajerial SMAN 1 Turi Bapak H. Agus Priyantoro, S. Pd., M. Pd, sambutan Kepala SMAN 1 Turi Bapak Sri Sunardiyanto, S. Pd., M. Pd, sambutan Komite SMAN 1 Turi Bapak Heri Kusmaryanto, pemberian penghargaan kepada lulusan terbaik jurusan MIPA & IPS, penghargaan pemustaka teraktif, penyampaian sepatah kata perwakilan dari kelas XII, doa yang dipimpin oleh Bapak Miftah Thoha Muhaimin, S. Pd, dan terakhir penutup.

Prosesi penyerahan kembali siswa kelas XII berjalan khidmat. Pada acara ini juga ditampilkan berbagai macam kesenian diantaranya tari Golek Ayun-ayun, tari Abyor dan pencak silat sehingga menambah kemeriahan acara.

Pada kesempatan ini, Pengawas Manajerial Balai Pendidikan Menengah Kab. Sleman Bapak H. Agus Priyantoro, S. Pd., M. Pd dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada orang tua wali kelas XII yang telah mengantarkan putra putrinya ke jenjang SMA semoga kedepanya dipermudah segala urusan dan anak menjadi sumber rejeki bagi orang tua. Beliau juga berpesan kepada para siswa untuk kedepannya selalu belajar dimana saja.

Berikut daftar siswa siswi lulusan terbaik SMAN 1 Turi TA 2023/2024 :
PROGRAM MIPA :
– Peringkat 3 : Anandyta Putri Dewandono XII MIPA 1
– Peringkat 2 : Khonsa Faizah Nabil XII MIPA 2
– Peringkat 1 : Naraya Raisa Riftha Kalyana XII MIPA 2
PROGRAM IPS :
– Peringkat 3 : Almasinaja XII IPS 2
– Peringkat 2 : Ahmad Ashari XII IPS 1
– Peringkat 1 : Reza Naradya Kurniawan XII IPS 2
Perhargaan untuk pemustaka teraktif tahun pelajaran 2023/2024 atas nama Gusyotila XII IPS 1

Bapak Kepala Sekolah dan Bapak Ibu Waka beserta siswa siswi lulusan terbaik TA 2023/2024

You may also like...